Agent Allocation merupakan sebuah fitur Omnichannel Qontak pada Agents Management yang terdiri dari Division, Agent Allocation, Broadcast dan Workload di mana hanya Admin yang bisa menambahkan atau melakukan perubahan pada fitur yang ada pada agent management.
Untuk melakukan perubahan pada agent allocation, Anda perlu mengikuti langkah-langkah berikut:
-
Masuk ke akun Omnichannel Anda.
-
Pilih menu Settings, lalu klik Agent Management.
-
Pilih “Agent Allocation” untuk melakukan pengaturan pada alokasi agent.
-
Pada toggle “Agent can takeover unassigned chat” apabila dicentang maka Agent dapat mengambil alih obrolan yang belum ditetapkan.
-
Agent bisa mengambil alih chat yang masuk dengan cara klik “Get New Chat” pada room Inbox milik Agent, jika tidak maka Agent tersebut tidak akan mendapatkan room kecuali Supervisor assign langsung ke Agent tersebut.
Jika 'dinonaktifkan' maka tombol “Get New Chat” tidak akan muncul pada room sehingga Agent tidak bisa mengambil alih obrolan.
-
Pada toggle “Agent can assign room to another agent” apabila “ON” maka agent tersebut bisa mengassign obrolan ke room lain.
Jika toggle dinonaktifkan, maka agent tidak bisa melakukan assign ke Agent lain dengan karena tombol Assign pada Agent akan disable.
-
Klik “Assign” untuk menambahkan Agent pada room.
-
Pada toggle “Auto agent allocation (AAA)” apabila dicentang maka Agent tersebut bisa melakukan assign obrolan ke room lain ketika ada pesan baru yang masuk secara otomatis ke Agent yang online, sehingga Supervisor tidak perlu untuk assign ke Agent dan Agent sendiri tidak perlu untuk “Get New Chat” secara manual. Jika toggle dinonaktifkan, maka agent tidak bisa melakukan assign otomatis.
Hanya dapat mengaktifkan CAA atau AAA, tidak keduanya.
-
Pada toggle “Custom agent allocation (CAA)” apabila diaktifkan maka Agent dapat menerima permintaan custom sistem oleh klien. Jika dinonaktifkan, maka Agent tidak menerima custom dari klien.
Hanya dapat mengaktifkan CAA atau AAA, tidak keduanya.