Bagaimana Cara Melihat Informasi Room Pesan Versi Web

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Inbox merupakan sebuah fitur Omnichannel Qontak dimana para customer service akan melayani semua keluhan user berupa chat yang masuk kedalam Inbox.

Untuk melihat informasi room pesan, Anda perlu mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Masuk ke akun Omnichannel Anda.

  2. Berikut merupakan tampilan web yang muncul setelah anda mengklik menu Inbox dengan fitur-fitur yang disediakan.
    2022-10-21_17_02_07.jpg

  3. Pada halaman Inbox, terdapat Room List atau bisa dikatakan activity dari customers yang memiliki informasi (Nama, Foto Profile, Last Aktif, Chanel Customer, Level Status Room dan jumlah pesan).
    2022-10-21_17_04_31.jpg

    - Centang biru pada pesan menandakan bahwa pesan tersebut sudah resolve. Sebagai informasi, pesan yang sudah di resolve, tidak dapat dibuka kembali sampai pelanggan mengirimkan chat kembali kepada Anda. Atau Anda dapat mengirimkan broadcast terlebih dahulu dan menunggu customer membalas broadcast tersebut.
    - Tombol “Filter” untuk melihat Inbox dengan pengaturan tertentu. Untuk melakukan filter contact, gunakan format 6289127xxxx.
    - Tombol “Search” untuk mencari Inbox berdasarkan nama atau sesuai kata kunci yang dimasukkan.
    - Tombol “Resolve all expired chat room” untuk menyelesaikan semua obrolan yang sudah kadaluarsa.
    - Terdapat 4 status pesan pada Inbox (All, Unassigned, Assigned dan Resolved).

  4. Anda juga dapat melihat pesan-pesan sebelumnya dari pelanggan dengan klik tombol “Load older dialogs”.