Bagaimana Cara Mengintegrasikan Mobile Chat di Omnichannel Qontak

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Fitur Qontak Mobile Webchat merupakan fitur yang berfungsi agar pelanggan dapat mengirim chat tanpa harus keluar dari aplikasi dan membuka WA. Sehingga pelanggan hanya perlu mengklik tombol tertentu pada aplikasi untuk dapat berkomunikasi dengan customer service. Untuk dapat menerapkannya, Anda perlu mengintegrasikan fitur tersebut pada Omnichannel Qontak Anda, berikut langkah-langkahnya.

A. Cara Instalasi Widget

  1. Masuk ke menu Integrasi.
  2. Pilih tab Mobile chat, lalu klik “Create chat widget”.
    pasted image 0 (38).png
  3. Kemudian, masukkan App name yang ingin Anda gunakan.
    pasted image 0 (39).png
  4. Pilih sistem operasi yang diinginkan.
    pasted image 0 (40).png

    Anda dapat menambahkan sistem operasi lainnya dengan klik “Add operating system”.
    pasted image 0 (41).png

  5. Masukkan Package name untuk sistem operasi Android dan Bundle ID untuk iOS dan klik “Create” untuk menyimpan.
    pasted image 0 (42).png

    Anda dapat menghubungi tim developer Anda untuk mendapatkan Package name dan Bundle ID.

  6. Maka widget installation sudah berhasil dilakukan. Selanjutnya, Anda perlu meminta tim developer Anda untuk memasukkan semua detail tersebut (App ID, Client ID, Secret Key) ke sistem Anda.
    pasted image 0 (43).png

    - Anda juga dapat mengubah App Information dengan klik ikon “pensil”.
    - Untuk info teknis Anda dapat klik di sini.

B. Cara Mengubah Tampilan

Setelah widget sudah berhasil terbuat, selanjutnya Anda dapat mengubah tampilan dari mobile chat. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Pada daftar App name yang telah Anda buat, klik “Action” lalu pilih Edit.
    pasted image 0 (44).png
  2. Untuk mengubah tampilan klik “Widget content & appearance”.
    pasted image 0 (45).png
  3. Selanjutnya, Anda dapat mengubah tampilan yang ada seperti berikut.
    pasted image 0 (46).png

    No Kolom Penjelasan
    1 Display name Masukkan nama tampilan yang Anda inginkan.
    2 Description Deskripsi yang telah Anda buat muncul di tampilan chat pelanggan Anda pada header chat.
    3 Greetings Greetings yang Anda buat akan muncul saat pertama kali pelanggan mengirimkan pesan. Greetings ini tidak terhitung sebagai bot sehingga tidak akan memengaruhi auto responder.
    4 Appearance Anda dapat menyesuaikan warna (room chat), warna pesan agen (bubble chat dari agen), warna pesan pelanggan (customer bubble chat).
  4. Anda dapat melihat preview dari tampilan yang Anda ubah pada bagian kanan. Dan jika semua pengaturan sudah sesuai, klik “Save changes”.
    pasted image 0 (47).png
 

C. Cara Menambahkan Push Notification

Setelah membuat widget, Anda juga dapat menambahkan push notification pada pelanggan. Jadi jika Anda membalas pesan dari pelanggan, pelanggan akan mendapatkan notifikasi. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Pada daftar App name yang telah Anda buat, klik “Action” lalu pilih Edit.
    pasted image 0 (48).png
  2. Untuk menambahkan notifikasi klik “Push notification”.
    pasted image 0 (49).png
  3. Tambahkan FCM survey key yang dapat Anda dapatkan dari tim developer Anda kemudian klik “Add key”.
    pasted image 0 (50).png
  4. Masukkan FCM server key yang Anda peroleh dan klik “Add” untuk menambahkannya.
    pasted image 0 (51).png
  5. Maka push notification sudah berhasil ditambahkan. Anda juga dapat mengubahnya dengan klik “Edit”.
    pasted image 0 (52).png