Mengenal Perbedaan Akun di Omnichannel Qontak

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Untuk mengakses Omnichannel Qontak, terdapat dua jenis akun yaitu Supervisor,  Agent dan Admin. Baik supervisor maupun agent, keduanya dapat log in melalui website dan mobile. Perbedaan dari kedua akun tersebut dijelaskan berikut ini.

1. Supervisor

Setelah log in, supervisor harus menyalakan notifikasi yang menandakan dirinya sedang online. Supervisor dapat mengakses berbagai fitur Omnichannel melalui web yaitu Inbox, Broadcast, Finance, Reports, Integrations dan Settings. Namun dalam Omnichannel mobile, Supervisor hanya bisa mengakses fitur Inbox. Supervisor juga dapat melihat semua pesan, pesan yang belum dan sudah ditugaskan pada agent serta pesan yang sudah terselesaikan. Supervisor juga bisa memilih chat yang masuk berdasarkan izin yang ditugaskan melalui fitur filter.

2. Agent

Setelah log in, Agent harus menyalakan notifikasi sebagai penanda agent sedang online. Agent hanya dapat mengakses fitur inbox untuk membaca dan membalas pesan yang ditugaskan kepada dirinya. atau Selain itu agen juga dapat mengakses fitur broadcast jika diberikan akses oleh supervisor. Agent dapat melihat semua pesan pada Omnichanel, pesan yang interaksinya sedang berlangsung dan pesan yang sudah terselesaikan.

3. Admin

Setelah log in, admin harus menyalakan notifikasi yang menandakan dirinya sedang online. Admin dapat melihat semua pesan masuk dan mengakses berbagai fitur Omnichannel melalui web yaitu Inbox, Broadcast, Finance, Reports, Integrations dan Settings. Selain itu, Admin juga bisa menambahkan akun pada menu channel integration. Admin juga dapat melakukan pengaturan pada menu Settings.