Dalam menu Deal, Anda dapat membuka, mengedit dan menghapus deal yang telah dibuat. Ikuti langkah-langkah ini untuk membuka, mengedit dan menghapus deal pada Qontak versi mobile:
- Login ke Akun Qontak CRM versi mobile Anda.
- Masuk ke menu Deals. Lalu untuk melihat detail dari Deal, Anda dapat klik nama dari Deals atau geser ke kiri dan pilih ikon "Edit".
- Kemudian, Anda akan diarahkan pada halaman detail dari deals. Pada halaman ini, Anda dapat melukukan pengeditan informasi dari deals. Kemudian, klik ikon "centang" untuk menyimpan perubahan data.
- Jika Anda ingin menghapus deal, Anda dapat geser ke kiri deals yang ingin dihapus, kemudian klik ikon "tempat sampah".
- Apabila muncul pop up You have successfully deleted a contact yang berarti data kontak Anda berhasil terhapus.